Medikacare

Fakta di Balik Mitos Seputar Pemutih Kulit - Medikacare

Fakta di Balik Mitos Seputar Pemutih Kulit - Medikacare

Hingga saat ini banyak mitos seputar pemutih kulit yang beredar dan masih dipercaya oleh banyak orang. Padahal, mitos tersebut belum tentu benar dan justru bisa membuat orang-orang keliru dalam memilih serta menggunakan produk pemutih kulit.


Memiliki kulit yang putih dan bersih memang menjadi dambaan bagi setiap orang. Tidak hanya membuat penampilan lebih menarik, kulit yang putih bisa meningkatkan rasa percaya diri seseorang. Berbagai jenis produk pemutih kulit pun kini sudah banyak beredar di pasaran dan dapat diperoleh dengan mudah.

Namun, sebelum menggunakan produk pemutih kulit, ada baiknya Anda mengenali terlebih dahulu mitos dan fakta seputar pemutih kulit. Hal ini karena mitos yang beredar sering kali membuat para pengguna krim pemutih kulit keliru.

Mitos Seputar Pemutih Kulit dan Fakta di Baliknya

Berikut ini adalah beberapa mitos terkait pemutih kulit dan fakta yang ada di baliknya:

1. Pemutih Kulit Aman Dipakai saat Beraktivitas Di Luar Ruangan

Sebagian produk pemutih kulit biasanya mengandung zat aktif, seperti asam kojic dan AHA, yang bisa menimbulkan efek samping, seperti iritasi kulit dan kulit menjadi sensitif apabila terpapar sinar matahari. Jadi, pernyataan bahwa pemutih kulit aman digunkan ketika beraktivitas di luar ruangan belum tentu benar.

Itu sebabnya, Anda dianjurkan untuk menggunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 ketika sedang menggunakan pemutih kulit atau beraktivitas di siang hari. Tabir surya mampu melindungi kulit dari paparan sinar UV yang dapat menyebabkan penuaan dini dan kanker kulit.

2. Produk Pemutih Kulit yang Mahal Sudah pasti Lebih Bagus

Produk pemutih kulit yang lebih mahal belum tentu lebih baik daripada produk yang harganya lebih murah. Pada dasarnya, kandungan yang terdapat setiap produk pemutih kulit hampir sama. Krim pemutih kulit yang dijual di toko biasa pun bisa lebih efektif daripada krim pemutih yang dijual di toko-toko ternama. Hal ini tergantung cocok atau tidaknya pengguna dengan produk tersebut.

3. Semakin Banyak Jenis Kandungan Pemutih Kulit yang Dipakai, maka Semakin Baik

Beberapa zat yang terkandung dalam produk pemutih kulit justru tidak dapat bekerja dengan efektif atau malah berisiko menyebabkan terjadinya iritasi kulit saat digunakan bersamaan. Contohnya, mengombinasikan produk perawatan wajah yang mengandung AHA dan retinoid.

Kedua zat tersebut mempunyai manfaat yang serupa, yaitu membuat kulit tampak lebih cerah. Namun, menggunakannya secara bersamaan justru bisa membuat kulit menjadi iritasi dan mudah kering.

Bila Anda tetap ingin memasukkan produk dengan kandungan tersebut ke dalam rutinitas perawatan wajah, sebaiknya gunakan secara bergantian setiap harinya dan hentikan bila muncul keluhan pada kulit, seperti kemerahan dan iritasi.

4. Kulit lebih Putih dengan Cepat adalah Hal yang Baik

Mitos ini sangatlah tidak benar, karena Anda justru perlu berhati-hati dengan produk yang mengklaim dapat memutihkan kulit dalam waktu yang singkat. Pemutih kulit yang memberikan hasil cepat bisa saja mengandung zat tertentu dengan kadar yang lebih tinggi atau justru mengandung zat berbahaya, seperti merkuri.

Biasanya, ada beberapa bahan yang mampu mencerahkan kulit, seperti asam kojic dan akar licorice yang dapat mulai menunjukkan hasil setelah 2-4 minggu pemakaian.

5. Hidrokuinon Aman Digunakan

Hidrokuinon merupakan zat pemutih kulit yang bekerja dengan cara menghambat produksi melanin. Faktanya, bahan ini bisa menimbulkan efek samping berbahaya, mulai dari, hiperpigmentasi, iritasi kulit, kerusakan ginjal, hingga kanker kulit.

Efek samping inilah yang menjadi alasan mengapa hidrokuinon dilarang untuk ditambahkan ke dalam produk pemutih kulit yang dijual bebas dan hanya boleh digunakan sesuai resep dan pentunjuk dokter.

6. Semakin Banyak Digunakan, Kulit semakin Putih

Pernyataan ini tidaklah benar. Anda disarankan untuk membaca terlebih dahulu kandungan serta petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan produk pemutih kulit sebelum menggunakannya. Bila perlu konsultasikan ke dokter terkait komposisi, cara penggunaan, risiko, serta aturan untuk menghentikan penggunaan produk tersebut.

Fakta seputar mitos pemutih kulit di atas dapat membantu Anda agar tidak salah informasi dan tidak langsung percaya pada informasi yang tidak jelas kebenarannya. Agar lebih aman, konsultasikan dengan dokter untuk menentukan jenis pemutih kulit yang cocok sesuai kondisi kulit Anda.

Artikel Lain

Manfaat eksfoliasi - Medikacare
Manfaat eksfoliasi - Medikacare
Mitos dan fakta penggunaan skincare - Medikacare
Mitos dan fakta penggunaan skincare - Medikacare
Ciri-ciri skincare tidak cocok dengan kulit kita - Medikacare
Ciri-ciri skincare tidak cocok dengan kulit kita - Medikacare
Bolehkah ibu hamil menggunakan skincare dengan kandungan BHA - Medikacare
Bolehkah ibu hamil menggunakan skincare dengan kandungan BHA - Medikacare
No comments yet. Be the first to comment!

Format: JPG, PNG, GIF. Maksimal 2MB