Diare merupakan salah satu masalah pencernaan yang sering dialami oleh ibu hamil. Diare selama masa kehamilan umumnya akan sembuh sendiri tanpa memerlukan penanganan khusus. Tetapi, sebagian bunda mungkin akan merasa terganggu karena mengalami buang air besar yang lebih sering. Untuk mengatasinya, ketahui tips aman untuk meredakan diare saat hamil.
Diare adalah kondisi dimana seseorang mengalami perubahan tekstur feses menjadi lebih encer dengan frekuensi buang air besar lebih dari 3 kali dalam sehari. Diare dapat terjadi pada usia kehamilan berapapun, tapi keluhan ini lebih sering muncul pada trimester ketiga kehamilan.
Biasanya, jika bunda mengalami diare ringan akan sembuh sendiri hanya dalam beberapa hari. Tetapi, gejala ini mungkin membuat bunda merasa mudah lelah, sakit kepala, sakit perut, atau demam. Sementara diare parah atau berkepanjangan saat hamil dapat menyebabkan bunda kehilangan banyak cairan. Kondisi ini tentunya sangat berbahaya karena dapat meningkatkan risiko keguguran atau kelahiran prematur.
Penyebab Diare pada Ibu Hamil
Selama masa kehamilan, ada beberapa faktor yang menyebabkan bunda mengalami diare, diantaranya:1. Perubahan hormon
Perubahan hormon sering menjadi pemicu diare pada ibu hamil. Pasalnya, perubahan hormon ini menyebabkan kinerja sistem pencernaan bunda menjadi lebih cepat, sehingga bunda rentan mengalami diare.2. Perubahan pola makan
Agar kebutuhan nutrisi selama hamil tetap terpenuhi, tidak jarang ibu hamil sering mengobah pola makannya. Meski begitu, perubahan pola makan yang terjadi secara mendadak bisa menyebabkan diare.3. Perubahan sensitivitas saluran cerna
Selama hamil, saluran pencernaan bunda mungkin akan lebih sensitif terhadap makanan yang bunda konsumsi. Perubahan sensitivitas saluran cerna terhadap makanan ini juga menyebabkan bunda mengalami diare.4. Suplemen kehamilan
Saat hamil, bunda dianjurkan untuk mengonsumsi suplemen kehamilan yang bermanfaat untuk kesehatan janin. Namun, beberpa suplemen juga dapat mengiritasi organ lambung dan menyebabkan diare.Tips redakan diare saat hamil
Berikut ini adalah tips aman redakan diare pada ibu hamil:1. Hindari jenis makanan pemicu diare
Ketika diare, sebaiknya bunda menghindari asupan makanan atau minuman tertentu yang justru bisa memperburuk diare. Beberapa jenis makanan yang perlu bunda hindari, diantaranya:• Minuman tinggi gula
• Makanan pedas
• Makanan berlemak dan gorengan
• Jenis sayuran yang dapat menimbulkan gas, seperti buncis, borkoli dan kacang polong.
2. Minum air kelapa
Ketika hamil, bunda tidak boleh mengonsumsi obat sembarangan. Jadi, bunda bisa menggunakan cara alami untuk mengatasi diare, misalnya dengan mengonsumsi air kelapa. Hal ini karena air kelapa dapat membantu mengembalikan cairan tubuh yang terbuang akibat diare.3. Berhenti minum susu
Ketika diare, sebaiknya bunda menghentikan konsumsi susu untuk sementara waktu. Pasalnya, susu dapat memberikan sensasi mual, ingin muntah dan keinginan untuk buang air besar secara terus-menerus.4. Hindari mengonsumsi buah
Meskipun baik untuk kesehatan, buah juga memberikan dorongan untuk terus buang air besar. Sebab, buah mengandung serat yang dapat melancarkan pencernaan. Namun, kondisi ini tidak berlaku untuk sebagian ibu hamil. Karena pada beberapa kasus, ibu hamil justru merasa lebih nyaman ketika mengonsumsi buah.5. Pastikan tubuh tetap terhidrasi
Buang air besar secara terus-menerus dapat membuang banyak cairan tubuh. Oleh karena itu, ketika mengalami diare bunda diharuskan untuk perbanyak minum air putih agar tidak mengalami dehidrasi. Jumlah yang disarankan sesuai dengan berapa banyak aktivitas yang bunda lakukan, namun idealnya selama hamil bunda dianjurkan untuk minum 8 sampai 10 gelas setiap harinya.Apabila bunda sudah melakukan beberapa cara diatas dan diare tidak kunjung membaik, sebaiknya segera periksakan diri dengan dokter. Dokter akan memberikan penanganan dan obat yang tepat untuk mengatasi diare yang bunda alami.